Cara Daftar Google AdSense Full Approve Non Hosted Mulai dari YouTube

Cara Daftar Google AdSense Full Approve Non Hosted Mulai dari YouTube

Cara mendaftar Google AdSense. Bagi para pemula seperti saya, tentunya mendapatkan akun Google AdSense adalah pencapaian awal seorang blogger.

Namun setelah berusaha keras membangun sebuah blog, menghabiskan waktu lama, banyak para blogger hampir putus asa karena tak kunjung berhasil mendapatkan akun google AdSense. Yang ternyata dalam pikiran pemula seperti saya, cara mendaftar Google AdSense itu tidak semudah yang dibayangkan.

Tentunya rasa putus asa inilah yang menghinggapi para blogger. Mulai dari pikiran untuk berhenti ngeblog, dan membeli akun AdSense dari orang lain, yang ujung-ujungnya kena tipu (pengalaman pribadi).

Baca juga : Tips Jika Anda Mulai Frustasi Ngeblog!
Cara mendaftar Google AdSense Non-Hosted dari YouTube apakah bisa?

Hmmm… apakah benar daftar AdSense melalui YouTube bisa dapat akun non-hosted? Bukannya YouTube itu mitra dari Google, yang berarti jika mendaftarkan Google AdSense lewat Youtube itu pasti akun hosted.

Topik dari pembahasan dari artikel ini sebetulnya, bukan membahas tentang cara daftar AdSense lewat YouTube yang tentunya sudah banyak yang tahu. Namun lebih kepada sebuah pengalaman yang sudah saya lewati untuk mendapatkan akun Google AdSense non-hosted secara mudah.

BACA JUGA:   10 Potret Kemesraan Dafina Istri Ichal Muhammad yang Mantan Citata

Nah bagi Anda semua yang ingin mendapatkan akun Google AdSense lewat YouTube secara mudah seperti saya, coba terus lanjut bacanya.

Namun sebelum lanjut, baca ini dulu: Daftar AdSense Melalui YouTube, Bagus kah?

Cara daftar Google AdSense ini, mungkin sudah banyak yang tahu. Namun akan sangat berguna bagi yang sedang berusaha mendapatkan akun Adsense buat pemula. Iya kan?

Pertama:

    Anda siapkan 2 video original (video kucing Anda, atau terserah Anda). Walaupun pernah saya memakai video yang bukan original, namun tetap saja diterima.
    Upload video Anda tadi pada YouTube di akun Google Anda.
    Setelah video ter-upload, klik SALURAN SAYA.
    Klik PENGELOLA VIDEO.
    Dan klik SALURAN

cara mendaftar google adsense

    Klik Aktifkan pada Monetisasi
    Klik Aktifkan Akun saya

Selamat, akun Anda sudah dimonetisasi. Apa sudah selesai? belum!

Kedua:

    Setelah akun Anda dimonetisasi
    Daftaran akun YouTube Anda tadi ke Google AdSense
    Klik setelan monetisasi
    Daftar Google AdSense
    Tunggu beberapa hari (biasanya cuma 1-2 hari, Anda akan disetujui).

Ketiga:

    Setelah mendapatkan akun Google AdSense, cobalah masuk dashboard Google AdSense Anda.
    Klik Setting/Pengaturan
    Klik Accsess and Authorization

BACA JUGA:   Cara Mengubah Ukuran Foto 3x4 dalam Ukuran Kurang dari 200 kb

cara mendaftar google adsense

    Masukan alamat blog Anda (tentunya harus TLD)
    Klik Submit
    Selesai

Catatan:

Sebelum Anda masukkan blog TLD Anda. Pastikan blog tersebut tidak melanggar kebijakan Adsense.

Lohhhhh…. kalau tidak melanggar kebijakan AdSense, kenapa tidak langsung mendaftar saja ke Google AdSense secara langsung?!

Kan tadi di atas saya sudah sebutkan, ini sesuai pengalaman saya dan teman saya. Sudah beberapa kali mendaftar lewat google.com/adsense namun tidak kunjung approve.

Namun dengan cara ini ternyata, ajaib !! blog TLD saya yang dulu ditolak mentah-mentah. Sekarang di aktifkan sepenuhnya lewat AdSense hosted dari YouTube ini.

Nah, begitulah cara saya mendapatkan akun Google AdSense non-hosted melalui YouTube. Berbagai cara sudah saya tempuh untuk mendapatkan akun AdSense. Mulai dari beli yang ujung-ujungnya ditipu, dan membeli mahal akhirnya dibanned gara-gara pembuatan akun AdSense menyalahi aturan.

Ternyata mendapatkan akun Google Adsense itu mudah, dibanding mendapatkan hasil dari AdSense tersebut.

Baca juga : Daftar AdSense Lebih Mudah daripada menjadi Publisher Sukses.

Kenapa? Menurut saya percuma, jika memiliki AdSense namun pengunjung blog kita sedikit. Dan tentunya akan mendapatkan hasil yang sedikit.

Yang perlu kita perhatikan saat menjadi blogger pemula adalah kualitas blog kita sendiri. Terus menulis konten berkualitas tentunya, berinteraksi dengan baik pada tamu atau pengunjung blog kita. Selalu belajar dari blogger-blogger senior untuk mendapat pengalaman mereka. Mulai dari meningkatkan trafik pengunjung blog, cara menulis konten blog yang berkualitas dan lain sebagainya.

BACA JUGA:   Difference View Visitor Blogger Histats and Adsense

Mulailah dari sekarang untuk percaya diri, kalau Anda bisa sukses menjadi publisher, bukan sukses untuk mendapatkan akun Google AdSense.

Terus belajar dan belajar menjadi blogger pemenang bukan blogger pecundang.

    Daftar Adsense itu jauh lebih mudah dibandingkan dengan perjuangan dan kerja keras setelah kita menjadi publisher Adsense untuk menjadi seorang publisher yang sukses.

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *